10 Desember 2014

SEBLAK BASAH


Seblak adalah salah satu makanan khas Bandung...memang Bandung adalah surganya kuliner dan enak-enak tentunya. Seblak ini bahan dasarnya ada kerupuk kanji mentah yang diolah dengan bumbu dan dicampur dengan bahan-bahan lain seperti bakso, ceker, sosis, smoke beef,dll. untuk Bahan pelengkap sesuaikan selera aja...kebetulan di rumah cuma bakso dan kepala ayam jadi bikin dengan bahan yang ada saja. Biasanya aku bikin pake kerupuk kanji tapi berhubung di rumah cuma ada kerupuk udang jadi deh pake kerupuk udang dan ternyata lebih gurih loh. 

Bumbu seblak ini sangat khas karena ada aroma kencur yang segar...kebetulan aku suka banget masakan yang ada aroma kencurnya. Seblak paling enak dipedesin...cocok banget untuk obat pusing. hehehehe.... Kali ini aku coba pake resep dari mbak Endang karena keliatannya menggoda sekali...tapi aku skip saus tomatnya dan aku sesuaikan dengan selera ku. Berikut resepnya...




SEBLAK BASAH

Bahan :
  • 200 gram kerupuk udang
  • 4 buah kepala ayam
  • 10 buah bakso sapi, iris bulat-bulat
  • 500 ml air untuk merebus kepala ayam
  • 500 ml air untuk merebus kerupuk
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt lada hitam
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm gula merah sisir halus
Bumbu Halus :
  • 20 buah cabe rawit (silakan sesuaikan dengan selera)
  • 8 siung bawnag merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 ruas kencur
  • 1 sdm minyak untuk menumis bumbu
Pelengkap :
  • Jeruk nipis
  • Bawang goreng
Cara membuat :
  • Didihkan air kemudian masukan kerupuk mentah dan biarkan sampai lunak.Angkat dan tiriskan.
  • Didihkan air untuk merebus kepala ayam sampai lunak, sisihkan.
  • Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum. 
  • Tambahkan garam,gula pasir, gula merah dan lada hitam. Aduk rata.
  • Tuang sebagian air rebusan kepala ayam ke tumisan bumbu, aduk rata.
  • Masukan kepala ayam, bakso dan kerupuk. Aduk rata.
  • Tambahkan kecap manis dan daun bawang. Aduk rata.
  • Sajikan hangat-hangat dengan taburan bawang goreng dan jeruk nipis. 
Gampang kan buatnya dan sederhana banget....tapi rasanya enaaak banget dan bikin ketagihan. Cocok sekali dengan cuaca saat ini yang sering hujan...sajikan hangat-hangat. Yang belum pernah makan seblak wajib coba.hehehe...



Selamat Mencoba.... ;)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar